Lempuing, Pelopor Sumatera.com- Direktur RSUD Tugu Jaya, dr Muhammad Tito Aristian mengatakan dalam rangka menciptakan kawasan zona integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Manajemen RSUD Tugu Jaya dan pegawai yang ada mengucapkan ikrar zona integritas.

“Kita berharap dengan pencanangan zona integritas ini pelayanan RSUD Tugu Jaya akan semakin meningkat bagi masyarakat,”ujar dr Muhammad Tito Aristian.

Dia menambahkan RSUD Tugu Jaya berkomitmen untuk menolak segala bentuk gratifikasi, pungli dan korupsi. Mari bangun bersama-sama hentikan gratifikasi, pungli dan korupsi untuk membangun Indonesia yang bersih dan berintegritas,”himbaunya.

Menurut dia, menjadikan RSUD Tugu Jaya menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) serta Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) merupakan pengulangan dari janji sumpah ASN.

“Kita ada fakta integritas, salah satunya adalah menolak segala pemberian. Oleh sebab itu, komitmen ini merupakan komitmen yang harus kita laksanakan,” ucapnya.

Dikatakannya, selain berikrar zona integritas manajemen dan pegawai yang ada di RSUD Tugu Jaya, juga melakukan penandatangan di rumah sakit tersebut. (sbn)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *