Pedamaran, Pelopor Sumatera.com- Kepala Puskesmas Pedamaran, Hasanul Basri, SKM, mengucapkan terimakasih kepada semua tim re- akreditasi Puskesmas Pedamaran yang telah mempersiapkan semuanya sehingga pelaksanaan re-akreditasi Puskesmas Pedamaran telah dapat dilaksanakan sebagaimana yang diharapkan.

“Tanpa kekompakan tentu semuanya tidak akan berjalan maksimal. Oleh sebab itu, saya mengucapkan terimakasih,”ujar Hasanul Basri, SKM, Kepala Puskesmas Pedamaran.

Hasanul menjelaskan Puskesmas Pedamaran telah melaksanakan re-akreditasi yakni pada tanggal 16 Mei 2024, dimana pada hari pertama ini, dilakukan melalui zoom metting di ruangan Puskesmas Pedamaran. Kemudian pada hari kedua dan ketiga yaitu pada tanggal 20- 21 Mei 2024, tim surveyor langsung melakukan penilaian.

Dikatakannya, re-akreditasi Puskesmas ini dalam rangka meningkatkan mutu dan kinerja pelayanan yang dilakukan melalui manajemen mutu. Nah, penyelenggaraan upaya kesehatan dan sistem pelayaanan klinis untuk memenuhi standart akreditasi yang ditetapkan dan peraturan perundang-undangan serta pedoman yang berlaku agar puskesmas dapat menjalankan fungsinya secara optimal perlu dikelola dengan baik. Baik kinerja pelayanan, proses pelayanan, maupun sumber daya yang digunakan.

“Oleh karena itu, upaya peningkatan mutu, manajemen resiko dan keselamatan pasien perlu diterapkan pada pengelolaan puskesmas dan memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal kepada masyarakat melalui pemberdayaan masyarakat maupun swasta,”ungkap Hasanul Basri.

Dengan adanya survey re-akreditasi ini, lanjut dia, diharapkan proses perbaikan mutu pelayanan secara berkelanjutan serta berkesinambungan di Puskesmas Pedamaran tetap terjaga.

“Pada tahun 2017 lalu, Puskesmas Pedamaran memperoleh predikat Madya. Dan kita berharap mendapatkan predikat Paripurna,”harapnya.

Hasanul Basri menambahkan untuk menuju paripurna pihaknya telah melakukan berbagai langkah. Yaitu, perbaikan diberbagai sektor alur pelayanan Puskesmas, optimalisasi pelaksanaan manajemen Puskesmas, serta melakukan upaya peningkatan mutu.

“Selain melakukan peningkatan pelayanan umun, Puskesmas Pedamaran sudah memiliki pelayanan UGD 24 jam dan pelayanan persalinan 24 jam serta pelayanan USG untuk ibu hamil pada setiap hari selasa sesuai jam pelayanan,”tambahnya.

Puskesmas Pedamaran juga kata dia, telah melakukan optimalisasi kolaborasi lintas program dan lintas sektor, membuat inovasi pendukung peningkatan capaian kinerja dan melakukan monitoring serta evaluasi yang terintegrasi.

”Kita berharap Puskesmas Pedamaran dapat memberikan mutu pelayanan kesehatan yang terbaik, khususnya untuk seluruh masyarakat kecamatan Pedamaran,”ungkapnya.

Dalam re-akreditasi ini hadir Camat Pedamaran, M Saman, SIP, MSi, Kapolsek Pedamaran, AKP I Made Oka Subawa, SH, Danramil 402-02/, Pedamaran, Kapten Inf Safaruddin, Kepala KUA Pedamaran Nursawi, SAg, MM, Babinsa Serda Wawan Iswahyudi, Kanit Binmas Aiptu Asbiran, staf dan pegawai Puskesmas Pedamaran, Kepala Desa Serinanti, Hidayat, SH, tokoh agama, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.

Tim re- Akreditasi ini dipimpin dr Eka Mutika, MKes dan dr Asmarani Ma’mun, MKes dari Lembaga Akreditasi Puskesmas Seluruh Indonesia (LASKESI). Tim ini secara langsung melakukan penilaian terhadap Puskesmas Pedamaran serta melakukan pertemuan dan koordinasi dengan para pejabat terkait, seperti Camat, Kapolsek, Danramil, Kepala KUA dan kepala desa serta tokoh masyarakat terkait pelayanan yang diberikan Puskesmas Pedamaran. (sbn/syah)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *