Kayu Agung, Pelopor Sumatera.com- Kepala SDN Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Hj Ida Mahyaro, SPd, SD, menyambut hangat kedatangan Bupati OKI, H Muchendi Mahzareki, SE, MSi dan rombongan di sekolah tersebut.

Kedatangan orang nomor satu di Bumi Bende Seguguk ini, dalam rangka melaunching Makan Bergizi Gratis (MBG) di SDN 1 Kayuagung. Suasana suka cita terpancar dari para siswa dan dewan guru yang ada di SDN 1 Kayuagung, saat Bupati OKI, H Muchendi Mahzareki menyalami para siswa dan dewan guru di sekolah tersebut.

“Kami merasa bangga dan mengucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati OKI, H Muchendi Mahzareki yang telah mengunjungi SDN 1 Kayuagung,”ujar Kepala SDN 1 Kayuagung, Hj Ida Mahyaro saat dibincangi media ini.

Dikatakannya, jumlah siswa yang ada di SDN 1 Kayuagung sebanyak 493 siswa yang dibagi menjadi dua ship belajar. “Jadi pada ship pertama siswa mendapatkan MBG dan pada ship kedua siswa kembali mendapatkan makan begizi gratis tersebut,”ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala SDN 1 Kayuagung, Hj Ida Mahyaro mengusulkan agar adanya penambahan lokal belajar di sekolah ini.

“Animo kepercayaan masyarakat terhadap SDN 1 Kayuagung sangat tinggi. Oleh sebab itu, kami menyampaikan agar kiranya adanya penambahan lokal belajar di sekolah ini,”paparnya.

Pada kunjungan ke SDN 1 Kayuagung ini, Bupati OKI, H Muchendi Mahzareki didampingi Forkopinda, Kepala OPD yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKI. Dalam launching MBG ini, Bupati Muchendi juga melihat secara dekat dan membagikan secara simbolis makanan bergizi gratis ini kepada para siswa yang ada di SDN 1 Kayuagung.

Pantauan dilapangan, para siswa tampak antusias menerima makanan bergizi gratis ini. Mereka tampak menikmati dari makanan yang telah tersedia. Adapun menu yang dibagikan pada hari Senin ini yakni, lauk Ayam, dengan buah anggur dan tempe.

“Makanannya sangat enak, kami makan sampai habis,”ujar Evelyn salah seorang siswa saat berbincang dengan media ini. (sbn)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *