Mesuji Raya, Pelopor Sumatera.com- Kondisi bangunan sekolah khususnya plapon atap yang ada di SMPN 5 Mesuji Raya memprihatinkan. Pantauan dilapangan beberapa waktu yang lalu, tampak beberapa bagian plapon atap bangunan sekolah yang rusak.

“Kerusakan atap plapon tampak pada samping bangunan sekolah dan bagian depan teras, serta di sejumlah titik lainnya. Kondisi ini sangat memprihatinkan, padahal kalau melihat juknis, sekolah dapat secara bertahap memperbaiki kondisi kerusakan ringan sekolah tersebut,”ujar Misnadi seorang warga saat melintas melihat kondisi sekolah tersebut.

Dia mengharapkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ilir (OKI), melalui dinas terkait, dalam hal ini Dinas Pendidikan (Disdik) OKI, dapat melakukan perbaikan sekolah tersebut.

Sementara itu, Ketua LSM Barisan Rakyat Anti Korupsi (Barak) Sumsel, Malvin mempertanyakan anggaran dana bantuan operasional sekolah (BOS) yang ada di sekolah tersebut.

“Ada dana BOS untuk kerusakan ringan, seharusnya sekolah melakukan perbaikan secara bertahap untuk perbaikan ringan di sekolah tersebut. Sebab sekolah biasanya menganggarkan untuk perbaikan sekolah dengan menggunakan dana BOS,”ungkap Malvin.

Malvin juga meminta sekolah untuk transparan dalam penggunaan dana BOS yang ada, sehingga diketahui masyarakat melalui komite sekolah.

Sementara itu, Kepala SMPN 5 Mesuji Raya, Nini Triana, SPd, belum berhasil dikonfirmasi terkait kondisi kerusakan sekolah tersebut. (nadi)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *